Text
AYAT KURSI
Ketakutan sering datang kapan saja. Ia seperti angin yang mudah menyelusup ke jantungmu. Tiba-tiba saja jantungmu berdetak kencang, bulu kuduk berdiri, dan pikiranmu membayangkan yang bukan-bukan. Saat itu kamu nggak bisa mengendalikan diri. Kamu malah dikendalikan oleh pikiran aneh itu. Nah, buku ini mengajak kamu para remaja membicarakan rahasia Ayat Kursi agar kamu bisa mengatasi ketakutanmu.
Berikut petikan dialog antara Hagia dan Pak Mursyid dalam buku Ayat Kursi :
“Anakku, al-Kursi itu artinya kekuasaan.” Ujar Pak Mursyid. “ayat ini disebut kursi karena mengandung makna kata ‘kursi’. …Ayat ini juga dinamakan sayyidatu ay al-quran, sebagaimana diriwayatkan oleh Abu Hurairah dari Nabi. “Setiap sesuatu itu punya pokoknya, pokok al-Quran itu adalah surat Al-Baqarah, di dalamnya terdapat ayat yang menjadi sayyidatu al al-Quran, yaitu ayat al-Kursi.”
Abu Qatadah berkata, “Siapa yang membaca Ayat Al-Kursi saat dalam kesulitan, niscaya akan ditolong oleh Allah. Ayat ini disebut sebagai ayat orang-orang yang memohon bantuan, orang -oran gyang memohon perlindungan, orang-orang yang meminta pengembalian dan orang-orang yang meminta penjagaan. dinamakan pula ayat penjaga, ayat pelindung dan ayat pembela.”
Bagaimana kelanjutan obrolan Pak Mursyid dan Hagia tentang Ayat Kursi? Silahkan miliki dan baca buku “Ayat Kursi, Menjadi Remaja Pemberani” karya Bambang Q-Anees.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain